Kamis, 29 Agustus 2013

Sayangi Orangtuamu

Bissmillahirrah maanirrahiim
Assalamu'alaiku wa rakhmatullaahi wa
barakaatuhu..

Selamat malam Ya Akhi, Ya Ukhti..
Sayangkah kalian pada orangtua?
Patuhkan kalian pada orangtua?
Apakah kalian selalu mendengarkan nasehat orangtuamu?
Saya harap jawabannya adalah YA.
Karena dijelaskan dalam hadist dari Abdullah Ibnu Amar Al-'Ash r.a bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda:
"Kerdhoan Allah tergantung kepada keridhoan orangtua dan kemurkaan Allah tergantung kepada kemurkaan orangtua" <HR. Tirmidzi>
dan hadist lain oleh Abu Hurairah r.a bahwa Nabi Muhammad SAW berkata:
"Celakalah! Celakalah! Celakalah seseorang yang tidak dapat ridho dari orangtuanya disaat mereka telah renta, salah satu dari mereka atau keduanya, dan tidak akan masuk Syurga" <HR. Muslim>

>>Om Kris-> kris-smile.blogspot.com<<

Subhanallah..
Ingatlah, nasehat orangtua bagaikan penerang jalan yang menuntun kita untuk berjalan ke arah yang benar..
Dengarkanlah mereka, jangan sampai berkata Ah, ih, uh atau apapun yang membuat orangtuamu mengelus dada..

Bukankah lebih celaka lagi jikalau Ayah dan Ibumu tidak bisa berkata apa-apa, bahkan tak dapat menasehatimu lagi..

Naudzubillah!!

Yuk sayangi orangtua kalian, cium punggung tangannya, peluklah mereka selagi kalian masih bisa melakukannya..
Sisakan waktu untuk orangtua, telfon mereka sesempat mungkin..
Kirimlah mereka sepucuk do'a setiap saat. .

Terimakasih..

Salam Ukhuwah Islamiah dari saya..

Wassalamu'alaikum warakhmatullahi wabarakaatuhu..

-> follow me on twitter @Nuristi_Ar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sempatkan berkomentar =)